Beranda | Artikel
Pasrahkan Kepada Allah
Sabtu, 1 Agustus 2020

Pasrahkan Kepada Allah

Penulis: Ustadz Aris Munandar, S.S., M.P.I.

Ibnul Qayyim mengatakan, 

التوكل من أعظم الأسباب التى يحصل بها المطلوب و يندفع بها المكروه 

“Tawakkal adalah termasuk sebab yang paling efektif untuk mewujudkan harapan dan mencegah hal yang dikhawatirkan.” (Madarij as-Salikin 2/120)

Usaha atau ikhtiar itu ada dua macam, usaha lahiriah dan usaha syar’iyyah. 

Diantara ikhtiar lahiriah untuk untuk mencegah terjadinya bahaya virus corona adalah rajin cuci tangan dengan cara yang benar. 

Diantara ikhtiar syar’iyyah untuk mencegah hal yang dikhawatirkan semisal tertular virus corona dll adalah tawakkal atau pasrah kepada Allah. 

Tawakkal termasuk ikhtiar yang paling efektik untuk terhindar dari marabahaya. 

Tawakkal bukan berarti tidak melakukan ikhtiar lahiriah.

Tawakkal adalah melakukan usaha lahiriah namun hati tidak mengandalkan usaha. 

Orang yang tawakkal hatinya totalitas pasrah kepada Allah.


Artikel asli: https://pengusahamuslim.com/7074-pasrahkan-kepada-allah.html